Eksterior rumah merupakan salah satu aspek yang bisa meningkatkan nilai estetika tempat tinggal Anda. Tidak hanya dari warna cat saja, tetapi juga dari keramik dinding depan rumah. Saat ini ada banyak rumah yang dinding rumahnya dilapisi oleh keramik dengan berbagai motif dan material.
Tujuannya tentu saja untuk mempercantik tampilan depan rumah. Bagi Anda yang merasa masih bingung ingin tampilan keramik dinding yang seperti apa, bisa melihat beberapa rekomendasi yang telah kami siapkan di bawah ini. Baca terus sampai selesai, ya.
Pilihan Keramik Dinding Depan Rumah
Salah satu alasan mengapa keramik dipilih untuk melapisi dinding rumah adalah karena bentuk dan motifnya yang cantik, daya tahan yang tinggi, mudah perawatan, serta merupakan pilihan yang tepat untuk memberikan tampilan estetika pada rumah Anda. Saat ini sudah ada banyak pilihan motif keramik yang menarik. Berikut beberapa rekomendasi yang sudah kami kumpulkan untuk Anda. Di antaranya:
Keramik Aksen Kayu dan Granit
Jika Anda menginginkan tampilan yang terlihat alami di depan rumah, maka keramik dengan aksen kayu bisa menjadi solusinya. Alih-alih menggunakan material kayu sungguhan, Anda bisa menghemat budget dengan menggunakan keramik ini. Padukan dengan keramik granit berwarna netral pada sisi lainnya untuk membuat tampilan minimalis dan mewah.
Full Granit
Tampilan mewah minimalis seperti di gambar bisa Anda dapatkan dengan menggunakan keramik full granit. Dilengkapi dengan taman ala desert di bagian depannya untuk menambah kesegaran di halaman depan rumah. Tidak hanya pada dinding saja, lantai untuk carport dan jalan setapak pun menggunakan jenis keramik granit yang sama.
Keramik Dinding Depan Rumah Motif Batu Alam
Selanjutnya ada rekomendasi keramik dinding depan rumah dengan motif batu alam. Warna coklat keemasan pada pintu utama seolah memberi kesegaran dan kontras pada keramik dengan warna abu-abu yang monoton. Tampilan ini semakin lengkap dengan kehadiran dua pot tanaman dan lampu dinding yang simetris.
Baca juga: 11 Pilihan Keramik Tangga Tidak Licin
Keramik dengan Ilusi 3D
Untuk memberikan tekstur, Anda bisa menggunakan keramik dengan pola diamond cowhide. Hal ini disebabkan setiap sudutnya dibuat menonjol, yang jika digabungkan seperti gambar di atas bisa menciptakan ilusi 3D. Kuncinya adalah menempelkan setiap keramiknya dengan arah yang berbeda atau berlawanan arah. Anda bisa mencoba trik ini untuk memberikan tampilan rumah yang minimalis dan menarik.
Bingkai Seni Di Taman
Berikan sentuhan seni yang dibingkai dengan beberapa potong keramik seperti desain di atas. Uniknya, bingkai seni ini seolah memberikan tampilan wall of fame untuk beberapa potong keramik. Ditambah dengan pot bunga warna-warni yang seolah menjadi piala dan buket bunga untuk bingkai tersebut. Anda tidak harus membuatnya satu bingkai besar seperti ini. Anda bisa membuatnya sesuai dengan gaya dan karakteristik.
Gaya Khas Morocco
Keramik berwarna coklat dengan motif bintang pada gambar adalah motif khas Morocco. Dilengkapi dengan dekorasi dan elemen warna coklat lainnya, semakin membuat bagian depan rumah Anda terlihat hangat dan menyejukkan. Warna coklatnya juga memberikan kesan natural dan kenyamanan. Cocok untuk menikmati waktu bersama keluarga sambil minum teh atau kopi di sore hari.
Khas Santa Barbara
Motif unik yang satu ini merupakan khas dari Santa Barbara, sebuah kota yang berada di California. Motif keramik dinding depan rumah ini cocok untuk Anda yang suka dengan corak dan warna kontras, namun ingin terlihat minimalis. Sebab, tidak semua dinding depan rumah ditempel keramik. Keunikannya adalah sebagian area dindingnya dibiarkan polos begitu saja, sementara area lainnya penuh dengan corak dan kontras.
Tile Accent Wall
Jika Anda menggunakan pintu melengkung untuk pintu depan rumah, ada baiknya menggunakan pola keramik seperti di gambar. Polanya menyerupai bunga dan matahari yang saling terhubung satu sama lain. Warna putih pada dinding memberikan kesan timeless yang klasik dan tradisional. Sementara penggunaan keramik dengan pola dan warna kontras seolah menceritakan bahwa tampilan tradisional sekalipun masih bisa terlihat bagus dan estetik di zaman modern ini.
Talavera Tiles
Tahukah Anda bahwa, talavera merupakan motif keramik asal Meksiko? Motif keramik ini sudah ada sejak abad ke-16, dan memiliki sejarah panjang terkait asalnya. Keramik talavera terkenal akan kualitas dan motifnya yang cantik. Ada banyak motif yang bisa dipilih untuk mempercantik tampilan depan rumah Anda. Salah satunya motif bunga seperti model di atas.
Baca juga: 16 Motif & Model Keramik Lantai Teras Modern
Seni Abstrak Kontemporer
Bila Anda ingin bermain dengan motif, coba buat seperti gambar di atas. Sang pemilik menggunakan keramik dengan motif abstrak, dan jika disatukan membentuk sebuah pola kontemporer yang unik. Warna putihnya semakin menegaskan pola garis hitam yang terbentuk di keramik. Membuat tampilannya terlihat unik, menarik, dan kontemporer.
Motif Garis-garis
Motif garis-garis pada keramik dinding depan rumah, seolah memberikan ilusi 3D dalam satu kali lihat. Disusun dengan garis yang saling berlawanan arah, menjadikan desainnya terlihat abstrak dan dinamis. Bisa menjadi alternatif bagi Anda yang menginginkan keramik dengan sentuhan seni namun tidak terlalu ramai.
Lukisan Pada Keramik Dinding Depan Rumah
Satu lagi rekomendasi motif keramik yang bisa membuat tampilan rumah Anda terlihat unik dan menarik, serta membuat siapa saja yang memandang terkesima. Yaitu lukisan penuh pada keramik dinding depan rumah. Dengan menggunakan dua warna utama saja, tampilan rumah Anda akan terlihat kontras dibandingkan rumah lainnya.
Itulah beberapa rekomendasi pilihan keramik dinding depan rumah yang bisa menjadi inspirasi Anda. Mulai dari yang paling minimalis, hingga yang paling penuh dan kontras. Semuanya bisa disesuaikan dengan gaya dan karakteristik masing-masing.
Desain keramik mana yang Anda suka? Semoga artikel ini bermanfaat!
Author Profile
- Shirley Candrawardhani
- Shirley berkarir sebagai penulis profesional sejak 2012 yang berantusias menulis topik seputar bisnis, keuangan, dan hukum.
Latest entries
UncategorizedDecember 27, 20247 Karakteristik Rumah Idaman Milenial dan Gen Z yang Perlu Anda Tahu
UncategorizedDecember 27, 20248 Fasilitas Olahraga di Perumahan untuk Mendukung Hidup Sehat
UncategorizedDecember 27, 202410 Jenis Pondasi Rumah dan Karakteristiknya Masing-masing
UncategorizedDecember 27, 202411 Inspirasi Dekorasi Kamar Estetik yang Unik dan Berkarakter