fbpx

Shila at Sawangan

Perbandingan Beli Rumah di Bekasi dan Depok, Mana yang Lebih Enak?

Perbandingan Beli Rumah Di Bekasi dan Depok

Table of Contents

Bekasi dan Depok. Dua kota pinggir Jakarta yang menjadi incaran para pencari rumah bagi yang bekerja di kota metropolitan. Keduanya sama-sama memiliki banyak fasilitas umum yang menunjang dan area properti yang mendukung. Tapi kira-kira, apa perbandingan beli rumah di Bekasi dan Depok?

Katanya, harga jual rumah di Bekasi dan Depok masih terjangkau. Namun, apakah betul demikian? Mari kita cari tahu dulu apa saja perbandingannya.

Bekasi VS Depok

Bekasi VS Depok
Sumber gambar: iStock

Bisa dikatakan jika Bekasi dan Depok merupakan kota dengan banyak penduduk yang sebagian besar mencari nafkah di kota besar Jakarta. Tentu hal ini menjadi ajang cuan bagi para developer rumah untuk menunjukkan kelebihan komplek perumahannya masing-masing dengan harga yang menggiurkan.

Tapi di antara Bekasi dan Depok, mana yang lebih bagus untuk dijadikan tempat tinggal? Mari kita cari tahu perbandingan beli rumah di Bekasi dan Depok, yaitu:

Apa Enaknya Tinggal Di Bekasi?

Harga jual rumah di kota Bekasi masih terjangkau. Anda masih dapat menemukan rumah dengan kisaran harga mulai dari Rp120 juta. Tenang, Anda tidak akan mendapatkan rumah yang bobrok. Melainkan tempat tinggal yang dibuat secara modern dan nyaman untuk ditinggali. Dikutip dari salah satu sumber, harga tanah di kota patriot ini bisa terus naik sampai 17% per tahunnya.

Kemungkinan besar, angka ini akan terus bertambah. Hal ini dikarenakan pemerintah kota Bekasi yang terus membangun dengan menyediakan banyak fasilitas umum. Seperti pusat perbelanjaan, sarana pendidikan, fasilitas kesehatan, tempat wisata, dan fasilitas lainnya. Termasuk akses jalan tol yang semakin banyak dan mudah dicapai dari mana saja.

Lokasinya berbatasan langsung dengan bagian timur Jakarta, sehingga Bekasi menjadi kota yang strategis. Pada bagian barat berbatasan dengan DKI Jakarta dan juga laut Jawa. Lalu di bagian timur berbatasan dengan Karawang. Di bagian barat daya Anda bisa langsung ke Depok, dan di bagian selatan berbatasan dengan Kabupaten Bogor.

Pembangunan infrastruktur pun dilakukan secara besar-besaran agar Bekasi juga bisa menjadi kota satelit yang juga berkembang sebagai pusat niaga dan komersial. Anda juga tidak perlu khawatir dengan area ruang terbuka hijaunya. Meskipun belum banyak, para developer akan membawakan hunian dengan konsep eco-friendly untuk Anda. Tentunya dengan sistem keamanan yang tinggi serta kenyamanan maksimal.

Bisa dikatakan jika membeli rumah di Bekasi Anda tidak perlu repot memikirkan kegiatan setelah pensiun. Sebab di kota ini ada banyak ruko dan pusat perbelanjaan bagi Anda yang ingin membuka usaha.

Apa Enaknya Tinggal Di Depok?

Berbeda dengan kota Bekasi, Depok justru menjadi sasaran para karyawan yang sudah pensiun. Rata-rata mereka mengincar kota belimbing ini karena gaya hidupnya yang santai dan tidak terburu seperti di pusat kota. Bahkan biaya hidup sehari-hari pun masih sangat terjangkau untuk kalangan pensiun.

Letaknya yang berbatasan langsung dengan selatan dan timur Jakarta, membuat Depok menjadi kota satelit yang diincar oleh para pencari rumah. Tidak hanya oleh para pensiun saja, tetapi juga para pekerja kantoran. Kisaran harganya dimulai dari angka Rp200 juta. Masih terjangkau, bukan?

Terutama di daerah Sawangan yang masih ada banyak kawasan hijau yang asri. Salah satunya Shila at Sawangan yang menyajikan perumahan dengan konsep alam. Selain eco-friendly, kawasan perumahan mewah yang ditawarkan pun berdampingan langsung dengan alam. Ada pemandangan yang langsung ke tepi danau dan dekat dengan bukit golf. Anda bisa langsung mengunjungi galery marketing-nya atau menghubungi tim pemasarannya untuk cari tahu lebih lanjut.

Untuk masalah fasilitas umum, Anda tidak perlu khawatir lagi. Kota belimbing ini memiliki banyak fasilitas umum seperti sekolah, perguruan tinggi, rumah sakit, pusat perbelanjaan, wisata alam, wisata air, wisata religi, hingga kawasan niaga dan pusat kuliner ada semua di sini. Akses tol pun kini semakin diperbanyak agar memudahkan orang-orang yang ingin mengunjungi Depok.

Fasilitas umum bukanlah satu-satunya alasan mengapa Anda perlu mempertimbangkan untuk membeli rumah di Depok. Lingkungan yang nyaman untuk ditinggali serta nilai jual properti yang terus naik setiap tahunnya juga menambah alasan Anda harus membeli rumah di kota belimbing ini. 

Akses transportasi pun dipermudah. Anda bisa pilih kereta commuter line atau dengan angkot. Sekarang Depok juga sudah memiliki Trans Depok Biskita yang membawa penumpang dari Terminal Terpadu Depok Baru sampai stasiun LRT Harjamukti.

Demikianlah perbandingan beli rumah di Bekasi dan Depok yang bisa menjadi gambaran dan bahan pertimbangan Anda. Kedua kota memiliki kelebihan, kekurangan, dan keunikannya masing-masing. Anda bisa pilih di kota mana hati merasa nyaman dan yang pastinya sesuai dengan budget.

Pastikan Anda memilih kota yang memberikan kenyamanan. Bukan hanya dari lingkungan sekitar saja, tetapi juga dari segi aksesibilitas dan fasilitas yang dimiliki. Tujuannya agar Anda tidak merasa sulit ketika sedang membutuhkan sesuatu dan terburu-buru.

Semoga artikel ini bermanfaat!

Author Profile

Shirley Candrawardhani
Shirley berkarir sebagai penulis profesional sejak 2012 yang berantusias menulis topik seputar bisnis, keuangan, dan hukum.