fbpx

Shila at Sawangan

11 Ide Desain Rumah Type 36 Agar Terasa Lebih Lega

Ide Desain Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas

Table of Contents

Apakah Anda sedang mencari ide desain rumah type 36 agar terlihat luas? Apakah Anda ingin memaksimalkan ruangan yang sempit dengan optimal? Maka Anda berada di artikel yang tepat! Mulai dari gaya minimalis hingga kontemporer, semua inspirasinya ada di sini!

Simak penjelasannya sampai selesai, ya!

Ide Desain Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas

Terkadang, rumah dengan ukuran kecil membuat kita bingung menatanya karena tidak cukup area untuk mengatur semua dekorasi atau perabotan. Padahal, Anda bisa menyulap ruangan tersebut agar terlihat besar, lho. Ada banyak desain rumah type 36 agar terlihat luas sehingga ruangan bisa menjadi lebih optimal.

Berikut beberapa desain yang bisa membantu Anda memaksimalkan ruang dan sekaligus menciptakan rumah yang indah dan fungsional. Meliputi:

Hindari Menempatkan Banyak Barang Di Satu Ruangan

Hindari Menempatkan Banyak Barang Di Satu Ruangan
Sumber gambar: The Spruce

Tidak ada yang membuat ruangan kecil terasa sempit daripada memiliki terlalu banyak barang. Ruangan kecil bukan menjadi alasan untuk menumpuk barang dan membuatnya tidak terlihat rapi. Cari cara agar semua barang bisa terlihat rapi dan teratur. Misalnya dengan meletakkan barang-barang kecil di dalam laci atau lemari atau tempat penyimpanan lainnya. Dengan menempatkan barang-barang tertentu dan menatanya dengan rapi, ruangan yang kecil sekalipun bisa terlihat bersih, teratur, dan terbuka.

Jaga Area Jalan Tetap Bersih

Ketika ada dekorasi atau perabotan yang menghalangi pandangan Anda ke dalam suatu ruangan, maka ruangan tersebut akan terlihat sempit. Anda bisa menjaga area jalan tersebut tetap bersih sehingga bisa memudahkan akses menuju ruangan lainnya. Pilihlah perabotan yang memang perlu dan digunakan untuk aktivitas sehari-hari saja. Seperti kursi, meja kopi, rak buku, karpet, dan lainnya yang diperlukan. Hindari menempatkan barang yang tidak diperlukan dan tidak digunakan di area jalan Anda.

Pilih Palet Warna yang Tepat

Pilih Palet Warna yang Tepat
Sumber gambar: The Spruce

Palet warna juga bisa mempengaruhi sempit luasnya suatu ruangan, lho. Palet warna yang lembut, terang, dan netral bisa membuat ruangan terasa luas dan lebih terbuka. Sementara warna gelap dan hangat bisa membuat ruangan terasa nyaman dan intim. Jadi, Anda yang mana?

Baca Juga : 13 Opsi Warna Cat Rumah Yang Sejuk Dan Estetik

Tekankan Penggunaan Garis Vertikal

Jika Anda menggunakan wall moulding, pilih yang jenis shiplap dengan garis vertikal. Tujuannya adalah untuk membuat ruangan terlihat tinggi dan menciptakan ilusi gerakan. Garis vertikal ini juga secara tidak langsung membuat mata Anda terus melihat ke atas, bukannya terpaku pada satu tempat tertentu.

Sesuaikan Warna Dekorasi dengan Dinding

Sesuaikan Warna Dekorasi dengan Dinding
Sumber gambar: Interior Design

Tips bagi Anda yang ingin membuat ruangan sempit terlihat luas adalah jangan memilih warna kontras untuk dekorasi dan perabotan. Sebab hal ini akan membuat ruangan sempit terlihat lebih kecil dari ukuran sebenarnya. Ada baiknya memilih warna yang senada dengan dinding agar tidak terlalu mencolok. Selain itu pemilihan warna yang sama juga bisa memberikan ilusi ruangan yang lebih besar. Kalau mau menggunakan warna lain, pilihlah palet earth tone atau netral.

Menciptakan Flow Di Lantai

Umumnya, desain rumah type 36 memiliki jenis lantai yang sama dari halaman depan rumah sampai belakang. Anda bisa menciptakan pembeda dan aliran dalam rumah dengan menambahkan dekorasi tambahan. Salah satunya adalah karpet. Cara ini cukup efektif untuk menambahkan kehangatan tanpa membuat ruangan terlihat menyusut secara visual. Tipsnya adalah pilih karpet dengan desain sederhana tanpa motif berlebih. Usahakan pilih yang warnanya selaras dengan ruangan.

Biarkan Cahaya Alami Masuk

Biarkan Cahaya Alami Masuk
Sumber gambar: The Spruce

Desain rumah type 36 agar terlihat luas selanjutnya adalah dengan membiarkan cahaya alami masuk ke dalam rumah dengan maksimal. Dengan begitu ruangan akan terlihat lebih besar. Buka jendela di pagi hari agar pencahayaan dan sirkulasi udara di dalam rumah lebih baik. Pada malam hari, Anda bisa meneranginya dengan lampu. Triknya adalah memasang lampu pada area yang tersembunyi. Misalnya menggunakan track lampu atau menyembunyikannya di balik cetakan dinding plafon.

Gunakan Kaca yang Besar

Sumber gambar: Zillow

Kaca memegang peranan penting untuk membuat sebuah ruangan terlihat lebih besar. Gunakan kaca yang berukuran besar untuk ditempel di dinding atau disandarkan begitu saja. Barang ajaib ini bisa memberikan efek memperbesar ruangan yang sama seperti dinding cermin, tetapi dengan lebih banyak gaya. Ruangan dan cahaya yang masuk akan dipantulkan. Sehingga membuat ruangan lebih terbuka.

Gunakan Konsep Minimalis

Konsep minimalis yang dimaksud adalah dengan menggunakan seperlunya saja pada satu ruangan. Rapikan barang-barang yang tidak perlu dan tempatkan beberapa yang memang dibutuhkan dan fungsional. Faktanya, setiap ruangan akan terlihat dan terasa lebih besar dengan sedikit barang yang ada di dalamnya. Selain itu, berilah jarak pada setiap perabotan agar tidak terlihat sesak.

Go Big with Furniture

Sumber gambar: The Spruce

Tahukah Anda bahwa, furnitur yang besar bisa membuat ruangan terlihat rapi dan maksimal? Dibandingkan perabotan kecil yang cenderung membuat ruangan kecil dan berantakan, perabotan berukuran besar bisa lebih fungsional dan optimal dalam mengisi ruangan.

Lalu hindari pemilihan furnitur yang memiliki motif mencolok. Pilih yang memiliki warna netral atau senada dengan ruangan. Dikarenakan ukurannya yang besar, Anda jadi tidak usah menempatkan banyak dekorasi atau perabotan yang tidak perlu.

Hilangkan Sekat Pembatas

Sumber gambar: Shila

Beberapa rumah menggunakan sekat pembatas untuk kenyamanan dan privasi. Tapi pada desain rumah type 36 agar terlihat luas adalah dengan menghilangkan sekat tersebut. Ruangan terbuka membuat rumah lebih besar dan dan lega. Jika Anda tetap ingin menggunakan sekat, sebaiknya gunakan yang bisa ditutup dan dibuka. Bukan sekat permanen seperti tembok atau triplek.

Demikianlah beberapa tips dan ide desain rumah type 36 agar terlihat luas yang bisa Anda coba. Perlu diperhatikan bahwa, Anda harus lebih selektif terkait dekorasi dan perabotan yang ditempatkan pada ruangan kecil. Pilihlah beberapa barang yang memang menarik dan fungsional. Atur sesuai keinginan hingga Anda mendapatkan keseimbangan yang sempurna antara ketertarikan visual dan fungsional.

Semoga artikel ini bermanfaat!

Author Profile

Shirley Candrawardhani
Shirley berkarir sebagai penulis profesional sejak 2012 yang berantusias menulis topik seputar bisnis, keuangan, dan hukum.