Dalam hal mendesain kamar tidur, dekorasi merupakan salah satu elemen penting untuk membuat ruang lebih terisi. Tanpa adanya dekorasi, kamar akan terasa kosong dan hampa. Terutama untuk seorang wanita dewasa, dekorasinya berbeda dengan kamar anak perempuan pada umumnya.
Nah pada artikel kali ini ada beberapa rekomendasi dekorasi kamar wanita dewasa yang bisa diaplikasikan dengan mudah. Baca sampai selesai, ya!
Baca Juga: 10 Desain Kamar Tidur Remaja Simple
Pilihan Dekorasi Kamar Wanita Dewasa
Desain kamar wanita dewasa umumnya lebih mengutamakan tampilan minimalis dan dekorasi yang fungsional, namun tetap terlihat estetik dan nyaman.
Seperti beberapa pilihan dekorasi kamar wanita dewasa di bawah ini yang wajib Anda ketahui:
Panel Kayu
Panel kayu dapat menjadi elemen dekorasi yang fungsional. Selain bisa mengubah tampilan kamar, panel kayu ini dapat menutupi kondisi dinding yang tidak cantik. Seperti dinding yang retak misalnya. Di toko online dan offline, dekorasi ini dijual dengan berbagai warna dan bentuk. Anda bisa memilihnya yang sesuai dengan gaya dan preferensi.
Wallpaper
Cara lain untuk mempercantik tampilan dinding kamar adalah dengan menggunakan wallpaper. Pemasangan wallpaper cukup mudah dan bisa dilakukan sendiri. Sebelum membeli, jangan lupa untuk mengukur luas dinding yang akan dipasang wallpaper. Cari motif dan warna yang sesuai dengan tema dan dekorasi kamar untuk menciptakan visual yang senada.
Baca Juga: Inspirasi 11 Backdrop Kamar Tidur yang Estetik dan Bikin Nyaman
Karpet
Selanjutnya ada karpet yang bisa memberikan kesan hangat di kamar Anda. Bisa menggunakan karpet tebal atau karpet bulu untuk membuat aksen lembut. Pilihlah warna yang netral agar dapat menyesuaikan dengan warna dekorasi lainnya.
Dipan Fungsional
Dipan fungsional ini tidak hanya untuk alas kasur saja, tetapi juga bisa untuk menyimpan baju atau barang lainnya. Biasanya bentuk dipan ini memiliki beberapa laci atau ruang penyimpanan di bawah kasur. Materialnya pun ada yang dari kayu dan rangka besi. Anda bisa memilih sesuai kebutuhan.
Baca Juga: Lakukan 3 Hal Penting Ini Sebelum Renovasi Kamar Tidur
Meja Rias
Dekorasi kamar wanita dewasa yang tidak boleh ketinggalan adalah meja rias. Digunakan untuk menyimpan segala macam alat rias dan skincare. Umumnya meja ini dilengkapi dengan kaca, namun beberapa ada yang tidak. Pilihlah ukuran yang sesuai dengan kamar Anda. Tidak perlu terlalu besar asal bisa berfungsi dengan baik.
Standing Mirror
Seorang wanita dewasa membutuhkan standing mirror di dalam kamarnya. Bukan hanya untuk berkaca saja, Anda bisa mengecek keseluruhan penampilan dari atas dan bawah. Kaca yang tinggi ini juga memudahkan Anda untuk mendapatkan tampilan seluruh tubuh tanpa harus bersusah payah. Ada banyak model standing mirror yang dijual. Mulai dari yang memiliki lampu di setiap sisinya, desain yang minimalis, hingga yang memiliki dekorasi lucu.
Baca Juga: 10 Desain Interior Rumah Mewah yang Cantik, Estetik, & Anggun
Bed Lamp atau Lampu Tidur
Keberadaan bed lamp atau lampu tidur juga penting untuk pencahayaan kamar. Jika Anda terbiasa tidur dengan kondisi lampu mati, maka lampu tidur ini dapat menjadi penerangan kecil agar ruang tidak gelap gulita.
Nakas atau Bedside Table
Fungsi nakas atau bedside table untuk meletakkan benda-benda kecil di samping tempat tidur. Seperti ponsel, lampu tidur, jam weker, foto, dan lainnya. Cari meja minimalis yang terlihat estetik agar bisa menjadi dekorasi yang cantik di dalam kamar.
Baca Juga: Mengenal Hunian Modern, Karakteristik dan Keistimewaannya
Pigura Foto
Bagi Anda yang suka memajang foto atau poster, pigura menjadi satu dekorasi yang tidak boleh tertinggal. Jika ingin memberikan tampilan abstrak namun tetap terlihat estetik, pilihlah pigura dengan ukuran yang berbeda dan ditata membentuk pola asimetris. Bila ingin tampilan yang rapi, gunakan pigura dengan ukuran yang sama dan susun sejajar.
Lantai Kayu
Kebanyakan desain kamar estetik zaman sekarang menggunakan lantai kayu. Dekorasi kamar wanita dewasa ini memberikan kesan hangat dan minimalis. Bila Anda memilih warna coklat, maka warna ini dapat memberikan suasana yang homey, rileks, dan bikin tenang. Anda pun akan semakin betah di dalam kamar.
Baca Juga: Lantai Vinyl vs Lantai Parket, Mana yang Lebih Bagus?
Tanaman Hias
Berikan kesan segar dan sejuk pada kamar Anda dengan menempatkan beberapa tanaman hias. Pilih tanaman hias yang dapat diletakkan di kamar. Dekorasi ini juga dapat memperbaiki sirkulasi udara di dalam kamar. Lebih bagus lagi jika ada jendela.
Jam Dinding
Jam dinding tidak hanya sebagai dekorasi saja, tetapi juga bisa menjadi penunjuk jam yang sempurna. Tempatkan di dinding yang strategis. Misalnya pada dinding seberang tempat tidur. Sehingga Anda bisa melihat jam dengan mudah.
Rak Penyimpanan Melayang
Gunakan dekorasi ini untuk menyimpan pajangan, buku, atau benda lainnya. Untuk membuat tampilan yang estetik, pilihlah rak melayang dengan warna netral. Pasang di sudut siku-siku kamar atau dekat dengan tempat tidur.
Baca Juga: 12 Desain Plafon Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional
Hiasan Dinding
Selain foto dan poster, ada bentuk hiasan dinding lainnya yang bisa digunakan untuk menghias kamar. Misalnya seperti kaligrafi, tulisan neon, atau hiasan kayu asimetris dengan dua warna seperti gambar di atas.
Selimut
Bukan hanya untuk menghangatkan tubuh saja, selimut bisa menjadi dekorasi fungsional yang sering kali tidak dianggap. Selimut yang bercorak atau warna-warni, dapat memberikan visual yang segar di kamar tidur.
Baca Juga: 11 Ide Desain Interior Minimalis untuk Mempercantik Tampilan Dalam Rumah
Vas Bunga
Satu lagi dekorasi kamar wanita dewasa yang bisa Anda gunakan adalah vas bunga. Bila Anda merasa mengurus tanaman hias itu merepotkan, maka Anda bisa memanfaatkan benda ini. Dekorasi fungsional ini tidak hanya untuk bunga hidup saja. Anda bisa menaruh bunga plastik yang cantik untuk memberikan nuansa segar dan colorful di kamar.
Nah, demikianlah pembahasan mengenai beberapa dekorasi kamar wanita dewasa untuk menjadi inspirasi Anda. Jika Anda ingin menambahkan dekorasi lain, harap diingat untuk tidak meletakkan terlalu banyak. Dengan demikian, Anda sudah memperlambat munculnya debu dan kotoran.
Semoga artikel ini bermanfaat!
Author Profile
- Shirley Candrawardhani
- Shirley berkarir sebagai penulis profesional sejak 2012 yang berantusias menulis topik seputar bisnis, keuangan, dan hukum.
Latest entries
UncategorizedMarch 16, 202510 Desain Partisi Outdoor untuk Meningkatkan Visual Rumah Anda
UncategorizedMarch 16, 20258 Sistem Keamanan Rumah Modern dan Canggih Agar Tetap Aman
UncategorizedMarch 16, 20257 Cara Membuat Hiasan Dinding DIY yang Ramah Lingkungan
UncategorizedMarch 16, 2025Harus Coba! 7 Tips Membeli Rumah Murah dan Menguntungkan